Sinopsis True Beauty Korean Drama

 Masa sekolah, biasanya menjadi masa paling indah ya, dimana kita belum dipusingkan dengan banyak beban hidup, cuma tau belajar dan bersenang-senang dengan teman. Drama yang akan saya bahas ini bercerita tentang masa sekolah Lim Ju Kyung dimana dia menjadi korban bully di sekolahnya karena wajahnya yang buruk rupa. Namun dia menemukan dirinya yang baru setelah mengenal makeup, bahkan dia menemukan impian dan teman-teman yang baru di tengah masalah yang dia hadapi.

Drama ini diangkat dari webtoon berjudul The Secret of Angel karya Kim Na-young yang dibintangi oleh Moon Ga-young, Cha Eun-woo, Hwang In-yeop, dan Park Yoo-na. Webtoon ini sangat populer dan telah dibaca 4 miliar kali dan disukai 28 juta orang di seluruh dunia, itu membuat webtoon ini menjadi salah satu webtoon dengan rating tertinggi.
 
 Sinopsis True Beauty Korean Drama

True Beauty

Alternative Titles: 여신강림, Yeosin-gangnim
Cast: Moon Ga-young, Cha Eun-woo, Hwang In-yeop, dan Park Yoo-na
Episodes: 16
Category: Korean Drama
Genres: Romance, Comedy, Slice of life
Type : TV Series
Release: 2020
Status : Finished

Baca juga:
 
Sinopsis True Beauty Korean Drama
 
Lim Ju-kyung adalah siswa sekolah menengah berusia 18 tahun yang merasa rendah diri karena sering di jadikan bahan bercandaan oleh keluarga nya sendiri juga di bully oleh teman-temannya karena di anggap buruk rupa. Bahkan Ju Kyung sempat terpikir untuk bunuh diri sebelum akhirnya dia menemukan cara menggunakan riasan di internet.
 
Dia belajar merias diri dengan baik sebelum keluarganya memutuskan untuk pindah ke kota kelahirannya, karena ayahnya (kembali) di tipu sehingga harus menjual rumah mereka. Sehingga di sekolah barunya Ju Kyung menjadi gadis cantik yang dikagumi oleh teman-teman barunya, namun hati kecilnya tetap menyimpan ketakutan kalau suatu hari nanti wajah aslinya akan ketahuan oleh teman-temannya.
 
Sinopsis True Beauty Korean Drama
 
Sayangnya, orang pertama yang mengetahui wajah aslinya adalah seorang siswa populer di sekolah yang menjadi idola banyak siswa, karena selain tampan Lee Su Ho adalah siswa paling cerdas di sekolah. Tetapi Su Ho sendiri tidak suka menjadi populer karena sesungguhnya dia adalah anak yang pendiam dan dia memiliki rahasia masa lalu yang mengakibatkan salah seorang sahabatnya meninggal bunuh diri dan seorang lainnya membencinya karena mengakibatkan sahabat mereka meninggal. Itu sebabnya dia tidak ingin berteman dengan siapapun lagi, menutup rapat dirinya, namun Ju Kyung dengan kepolosannya mendekati Su Ho agar tidak menceritakan rahasianya kepada teman-teman mereka.
 
Lambat laun Ju Kyung dan Su Ho menjadi dekat, apalagi saat mengetahui kalau mereka menyukai hal yang sama, perlahan mereka mulai membuka diri satu sama lain, mereka mengungkap rahasia, berbagi rasa sakit, tumbuh dan mencari kenyamanan satu sama lain. Su Ho pertama kali bertemu Ju Kyung di atas gedung bertingkat tinggi, ketika Ju Kyung sedang mempertimbangkan untuk bunuh diri, dan Su Ho sedang mengenang kematian sahabatnya di tempat yang sama. 
 
Sebenarnya tokoh Su Ho disini buat saya agak tidak realistis ya, dimana seorang yang sangat populer, tampan, dan memiliki semuanya, penampilan, nilai yang bagus, uang, keterampilan bola basket dan jiu-jitsu Brasil yang luar biasa,kok bisa jatuh cinta sama gadis biasa saja 😅 tapi emang karakter Cha Eun Woo ini sepertinya suka sekali dengan gadis biasa saja hahaa dulu perannya di My ID Is Gangnam Beauty juga seperti itu soalnya.
 
 Sinopsis True Beauty Korean Drama
 
Orang kedua yang mengetahui wajah asli Ju Kyung adalah Seo Jun, dia adalah siswa SMA Saebom yang kembali setelah cuti panjang. DI luar penampilannya yang mirip anak nakal, Seo Jun sebenarnya adalah anak yang baik dan penyayang, dia sangat lembut dan perhatian, terutama pada ibu dan adik perempuannya. Dia adalah mantan sahabat Su Ho, ya mantan, karena Seo Jun sangat membenci Su Ho setelah membuat sahabat mereka bunuh diri.

Dia dan Se Yeon adalah penyanyi sedangkan Su Ho adalah pencipta lagu, Se Yeon adalah anggota boy band di bawah Move Entertainment milik ayah Su Ho. Dia adalah korban fitnah dan skandal palsu yang dibuat oleh perusahaannya sendiri untuk menutupi gosip tentang ayah Su Ho, karena tidak tahan dengan bully yang di terima dari netijen, dia memutuskan untuk bunuh diri dengan melompat dari gedung tinggi. Kematiannya mengakibatkan putusnya persahabatan antara Seo Jun dan Su Ho.
 
Sinopsis True Beauty Korean Drama
 
Seo Jun awalnya sering berinteraksi dengan Ju Kyung diluar sekolah tanpa tahu kalau Ju Kyung adalah murid baru di sekolahnya, dia kemudian jatuh cinta dengan Ju-kyung dan sama dengan Su Ho, dia tidak pernah mendiskriminasi atau menghindarinya meskipun sudha mengetahui penampilannya yang sebenarnya. Terlibat cinta segitiga, hubungan Su Ho dan Seo Jun semakin menjauh seiring bertambahnya gesekan pada hubungan keduanya.
 
 Sinopsis True Beauty Korean Drama
 
 Satu-satunya teman Su Ho adalah Kang Su-jin yang merupakan siswa terpandai no 2 di sekolah, mereka menjadi akrab karena sering dikirimkan untuk berkompetisi bersama dan keluarga mereka saling mengenal. Su Jin ini menjadi salah satu sahabat Ju Kyung di sekolah barunya, Ju Kyung sendiri mengagumi Su Jin karena kepandaian dan kecantikannya.
 
Sinopsis True Beauty Korean Drama
 
 Selain itu Su Jin juga berani dan sering membela yang lemah, namun diluar semua itu, Su Jin adalah korban kekerasan ayahnya. Dia di paksa berprestasi dan di anggap gagal kalau belum bisa mengalahkan Su Ho menjadi siswa no 1 di SMU SaeBom. Su Jin adalah orang ke tiga yang mengetahui kalau Ju Kyung menggunakan riasan untuk menutupi wajah aslinya, awalnya dia setuju untuk merahasiakan hal itu dari sahabatnya juga teman-teman sekolahnya, namun setelah mengetahui kalau Su Ho menyukai Ju Kyung dan bukan dirinya. Su Jin memutuskan untuk mengkhianati Ju Kyung dan mengungkap rahasianya ke seluruh sekolah.
 
 Sinopsis True Beauty Korean Drama
 
 Di sisi lain sahabat Ju Kyung lainnya, Choi Soo-ah merasa sedih dan tidak di anggap sebagai sahabat, karena tidak di beritahu mengenai wajah asli Ju Kyung. Soo Ah awalnya menjauhi Ju Kyung karena merasa marah dan sedih tapi setelah mengetahui kalau Su Jin yang membongkar rahasia Ju Kyung, Soo Ah kembali berdiri di sisi Ju Kyung dan menganggap Su Jin keterlaluan.
 
 Karena malu pada perbuatannya Su Jin akhirnya keluar dari SaeBom dan pindah keluar negri bersama ibunya, setelah sekian lama, Su Jin kembali dan memutuskan untuk menemui Ju Kyung dan Soo Ah untuk meminta maaf, Su Jin kini sudah berubah, dia tidak lagi manipulatif dan kompetitif seperti sebelumnya.
 
 Sinopsis True Beauty Korean Drama
 
 Yang saya suka dari drama ini adalah walaupun fiksi, tapi True Beauty ini memiliki pesan penting untuk anak muda di kehidupan nyata. Selain konflik yang terasa nyata karena memang di ambil dari permasalahan yang kerap di hadapi anak muda, drama ini juga mengajarkan pentingnya self love. Ju Kyung tidak bisa melepas makeup nya karena sudah terlanjur mengalami perundungan dari orang-orang yang menilai seseorang dari penampilan fisik semata.
 
Sinopsis True Beauty Korean Drama
 
Bahkan keluarganya sendiri, miris ya. Keluarga yang seharusnya menjadi support sistem nomor satu malah menjadi beban bagi Ju Kyung. Cara mendidik Ibu Ju Kyung yang sering membentak membuat Ju Kyung menjadi anak yang penakut dan tidak percaya diri, karena alih-alih membuat Ju Kyung percaya diri Ibunya malah sering mengata-ngatai kalau Ju Kyung buruk rupa. Sebaliknya, Ibu Seo Joon selalu memberitahu anak-anaknya dengan lemah lembut, sekalipun mereka salah.
 
 Akibatnya Seo Joon tumbuh menjadi pribadi yang pemberani dan percaya diri juga penuh kasih, demikian pula dengan adik perempuannya, meski mengalami perundungan yang sama dengan Ju Kyung namun Go Woon tetap percaya diri dan tidak bersembunyi di balik riasan.
 
 Sinopsis True Beauty Korean Drama
 
 Bicara mengenai orang-orang yang kerap menilai orang lain dari penampilan semata, bukan hanya Ju Kyung, namun Seo Joon juga menjadi korban penilaian judgemental orang-orang yang hanya melihat sebelah mata. Seo Joon dicap sebagai siswa yang nakal, karena jarang mendengarkan guru dan selalu tidur di kelas. Padahal, sebenarnya dia adalah anak yang baik, berbakti kepada ibunya dan sayang pada adiknya. Seo Joon bahkan cuti sekolah untuk membiayai ibunya yang dirawat di rumah sakit, setelah ibunya sembuh, Seo Joon masih bekerja paruh waktu untuk membantu ekonomi keluarganya.
 
Yuk ah mulai sekarang kita hindari menilai seseorang hanya dari penampilannya saja karena kita tidak pernah tahu seperti apa kehidupan dan masalah apa yang sedang di hadapi, walau tidak bisa di pungkiri kalau beauty privilege masih melekat dalam kehidupan sehari-hari kita. Gimana tuh akhirnya, apakah persahabatan Su Ho dan Seo Joon berhasil dipulihkan? Kira-kira Ju Kyung memilih Su Ho atau Seo Joon ya? Kalian sendiri team siapa nih? Komen donk.
 
Bye bye now ðŸ˜Š
Don't forget to follow me on
 

48 comments

  1. Selalu seru masa2 sekolah itu, ada yg buruk rupa dibully, ada yang nakal dibully aad yang syantik pun tetep diomomgin, asiikk nano2. Sepakat banget Win pelajarannya nonton drakor True Beauty Korean ini agar hati2 menilai orang.

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya hahaaa aku juga waktu sekolah sering diejek banci karena tomboy sekali wkwkwkkk

      Delete
  2. Bener banget, mbakk.
    Beauty privilege itu kayaknya ada di setiap negara ya...
    kalau di Indonesia ada tuh sebutan Keadilan bagi seluruh rakyat yang good looking T.T
    Semoga makin berkurang dehh di masa depan.

    ReplyDelete
    Replies
    1. bener mba, kalau good looking mau salah kayak apa juga di maafin ya, dan punya privilege sendiri

      Delete
  3. membaca sinopsisnya sepertinya ini cerita yang bagus ya, menyimpan pesan moral untuk penontonnya terutama remaja. oya bagaimana endingnya ya? jadi penasaran hehe..

    ReplyDelete
    Replies
    1. bener mba, intinya kita ga boleh main judge aja, ternyata yang kita lihat di luar itu jauh beda sama di dalam :)

      Delete
  4. Mba, awalnya aku nggak begitu sreg pas episode awal. Tapi lama kelamaan aku menikmati drama korea ini. Bagus juga pesan dan kampanye anti bullyng yang menurutku ada di drama ini :)

    ReplyDelete
    Replies
    1. bener banget mba, aku paling anti sama bullying, karena aku punya anak yang hatinya sangat sensitif :( aku waktu sekolah dulu juga korban bullying tapi karena aku orangnya cuek jadi nggak kenapa2 heheee

      Delete
  5. Lah aku baru nonton berapa episode ya, rebutan sama anak ku, dia katanya ngga suka karena ceweknya ngga tenang hahaha duh ampunnn

    ReplyDelete
  6. Cerita masa-masa remaja selalu asyik untuk ditonton. Bullying itu masalah serius, bisa menyebabkan trauma mendalam, yang tragis bahkan sampai menyebabkan bunuh diri hiks.
    Pelajaran yang berharga, kita memang gak boleh menilai sesorang dari penampilannya aja. Jadi siapa nih yang dipilih Ju Kyung?

    ReplyDelete
    Replies
    1. bener banget, siapa yang sangka, Ju Kyung yang kurang cantik dan kurang pintar ternyata hatinya sangat baik :) makanya di rebutin sama 2 cowok cakep

      Delete
  7. drakornya bagus, lucu dan pastinya ada nilainya juga nih bahwa kita gak boleh membully or menghina penampilan orang lain ya

    ReplyDelete
    Replies
    1. bener banget mba ternyata diluar penampilan itu masih banyak yang lebih berharga

      Delete
  8. Suho ini emang terlalu sempurna yah, yang main Cha Eun Woo pulak udah kayak perwujudan asli dari karakter Suho yang sesungguhnya sih. Aslinya Eun Woo juga pinter dan jago olahraga,kesyeeeel!

    Tapi kenapa aku tetep team second lead yak,Han Seojun maylaf!hahaha

    ReplyDelete
    Replies
    1. samaaaa, aku team seo jun hahaaa ga tau kenapa di sini eun wo berasa agak lebay hahaaa

      Delete
  9. Seru pasti nih nontoninnya! Aku pengin tahu gimana akhirnya, tapi kalo langsung tau ending-nya ga enak banget lah ya. 16 episode mayan sih, tapi ga berasa juga pasti nontonnya kalo seru begini mah. Rasanya bentar. :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. sebentar kok kalau 16 mah mbak hehehee kalau lebih dari 20 biasanya saya juga ogah nonton wkwkwk

      Delete
  10. bullying memang gak bagus banget. Akan membekas dalam bagi yang menerimanya. Tetapi, memang di mana-mana, ya, good looking kayak semacam keuntungan. Padahal jangan gitu juga

    ReplyDelete
    Replies
    1. betul, beauty privilege tuh dimana2 ada hahaa dan ga munafik, beneran terjadi di dunia nyata

      Delete
  11. Baca sinopsis film Korea yg bikin terenyuh seperti ini jadi pengen sering2 baca sinopsis film2 Korea lagi nih wlp susah banget buat inget nama2nya selama baca. Yang penting inti ceritanya udah ketangkep dan nyantel di otak. Bikin sedih kl baca ada yg dibully.

    ReplyDelete
    Replies
    1. bener bunda, mukanya namanya semua mirip hahaa saya juga kadang ga hafal kok :)

      Delete
  12. udah nonton True Beauty 1 episode tapi ga kuat lanjutin hihi, karena tema anak remaja udah lewat bagi saya. geli nontonnya hihi. Tapi kalau nanya adik yang seumuran SMA rata-rata pada nonton

    ReplyDelete
    Replies
    1. aku udah lewat lama juga mbak, tapi tetep seru wkwkwk soalnya mengingatkan sama masa SMA hahaaa

      Delete
  13. Kalau uda terlanjur ada "labelling" ini yaa..yang ternyata bikin anak sulit berubah. Padahal belum tentu si anak memang berbuat sedemikian. True Beauty ini ringan tapi sebenarnya penuh makna. Jadi kudu banget direnungkan beres nonton drama tertentu. Ehehhee...

    ReplyDelete
    Replies
    1. bener mba, padahal belum tentu si anak tuh sesuai dengan label yang kita sematkan ya :) kayak Ju Kyung walau ga cerdas tapi hatinya baik sekali

      Delete
  14. Baca review ini akhirnyaaaa aku jd tahu jalan cerita True Beauty ini wkwkw :D
    Setelah kuliat2 lg ya ampon ada pemerannya yg sbnrnya usia 30an ya itu si cowok, tp kok tetep cute jd anak SMA aaarrgghh :D
    Aku terus terang gk nonton ini krn males nonton setting anak SMA. Dahlah cukup puas baca reviewmu mbak, makasiiiihh :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. seo joon, hahaaa aku team di ambak lol. itu asli sih gemesin banget wkwkwk

      Delete
  15. jadi penasaran seburuk rupa apa si ju kyung.. wekekek.. udah lama banget nih aku gak nonton drakor. boleh juga nih rekomendasinya..

    ReplyDelete
    Replies
    1. jerawatan doank sih sebenernya wkwkwk nggak yang jelek gimana2 :)

      Delete
  16. Drakor ini happening banget ya Mba
    memang plotnya menarik
    karakter dan cast-nya juga main paripurna banget

    ReplyDelete
    Replies
    1. pesan ceritanya bagus sih mba, buat anak remaja juga buat ortu, karena ortu Ju Kyung tuh kayaknya kurang memahami anaknya sendiri :(

      Delete
  17. suka banget sama drama yang ini mbak, true beauty beneran deh its true hehe, tapi ada beberapa sceen yang aku tuh jadi inget drama women with a sitcase lho, terutama saat suho nyuruh nyuruh si kyujung datang cepet cepet, sama persis sama di sceen saat si ham bok gu nyuruh cha geum jo datang ke kantornya dalam waktu 1 jam. cuma bedanya si drama true beauty yang main anak SMA. kalau di drama women with a suitcase itu udah pada dewasa. tapi kocaknya sama hihihi

    ReplyDelete
    Replies
    1. wah aku malah ga nonton drama women with a suitcase mba heheee

      Delete
  18. Self love penting banget ditambah dari keluarga harus mendukung dan ga mengecilkan anak ya mbak. Belum selesai ini webtoonya ya masih lanjut ceritanya. Aku udah nonton juga drakornya mbak

    ReplyDelete
    Replies
    1. betul, aku sedih pas liat Ju Kyung sampai menyembunyikan kalau dia di bully dari keluarganya padahal dia sampai mau bunuh diri loh awalnya :( ibunya malah kira dia centil karena berdandan

      Delete
  19. Aku udah baca komiknya duluan nih. Seru tapi cuma sampai season satu. Yang season 2 udah membosankan. Bagus sih ini gak nyaranin oplas ya, tapi mainan make up aja untuk mempercantik penampilan.

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya betul, dan mengajarkan selflove juga, karena pada akhirnya yang di lihat tuh bukan penampilan fisik semata

      Delete
  20. Aku baru nonton drakor ini sampe episode 5. Gak tahu kenapa gak maju lagi. Giung liat Cha Eun Wo-nya eung. Aku butuh memandang ahjussi-ahjussi. Masih nyari nih drakor apa ya yang asyik ahjussinya. :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. ya kan wkwkwk aku fokus sama Seo Jun nya teh dari pada eun woo lol :) soalnya di sini eun woo nya kayak lebay banget

      Delete
  21. Aku dah nonton ini dan seru banget sih soale banyak juga pelajaran yang didapat mengenai mencintai dan menghargai diri sendiri apa adanya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. bener mbak, nggak ada oplas2an, cukup make up aja :)

      Delete
  22. aku sampe sekarang belom nonton dramanya nih. tapi emang ngikutin banget webtoonnya. so far suka sama pemeran2nya cuma memang belum sempet nonton >.<

    ReplyDelete
    Replies
    1. aku nggak ngikutin webtoon mbak hahaaa prefer drakor aku tuh

      Delete
  23. Saya sudah nonton ini
    Ada pelajaran yang bisa diambil
    Banyak hikmah soal cantic yang sebenarnya
    Ingin sekali menghadirkan aktornya tetapi cuma bisa halu

    ReplyDelete
    Replies
    1. team mana nih mbak nya? aku team seo jun hahaaa selalu salfok sama second lead aku tuh :(

      Delete
  24. Wah tim mana yaaa, hahaha, kudu lanjut nonton dulu nih.. Moral ceritanya sukaaak, jangan ngeliat seseorang cuma dari penampilannya..

    ReplyDelete
    Replies
    1. betul sekali, yang di nilai buruk oleh orang lain ternyata malah hatinya baik luar biasa :)

      Delete

♥ Link hidup, anonim dan spam akan otomatis terhapus ya :) ♥
♥ Jangan lupa klik 'notify me' biar bisa baca balasan komenku ♥

xoxo,
Winda ~ ♡