[Review] KOSÉ Sekkisei Clear Whitening Mask and Sekkisei Lotion

Beberapa waktu yang lalu saya menghadiri acara "Girls Days Out" yang diadakan oleh Kose Indonesia dan Jean, saya mendapat banyak sekali ilmu baru mengenai cara pengaplikasian skin care yang baik dan benar. Dan sewaktu pulang, saya dibekali dengan 2 produk KOSÉ untuk saya coba, yaitu KOSÉ Sekkisei Clear Whitening Mask and Sekkisei Lotion. Ini adalah pertama kalinya saya mencoba produk KOSÉ, mari kita lihat pengalaman saya mencoba produk dari Jepang ini.

KOSÉ Sekkisei Clear Whitening Mask (kanan) and Sekkisei Lotion (kiri).

KOSÉ Sekkisei Clear Whitening Mask.

Sekkisei Clear Whitening Mask ini berbentuk tube berwarna biru yang menjadi ciri khas seri Sekkisei dari KOSÉ.

What webs says:
This black whitening mask with oriental plant extracts will tighten skin, refine pores, and remove blackheads, keratin plugs, and tired surface cells. KOSÉ’s bestselling SEIKISHO Mask White now debuts from the SEKKISEI line with an improved formula boasting Red Oolong Tea extract (tightens pores), and Chinese Quince extract (sebum control) to better tackle visible pores, and create translucent skin. Compounded with nano-sized black powder that readily disperses across the surface of the skin.
The formula spreads as if being absorbed into the skin, giving it a comfortable firmness and a healthy appearance. The gentle scent brings relief to tired minds, awakening translucency from within.

Maskernya sendiri berwarna hitam yang bisa di kelupas setelah maskernya mengering. Tapi teksturenya sangat kental sehingga saya kesulitan untuk meratakan gelnya di wajah saya, belum lagi kalau gelnya masuk ke kuku -__-.

Cara pakai:
Ambil isi produk agak banyak untuk melapisi semua bagian wajah kecuali bagian mata, rambut dan bibir. Tunggu kurang lebih 20-30 menit sampai masker benar-benar mengering lalu kelupas mulai dari bagian luar, setelah itu bilas dengan air bersih untuk membersihkan sisa residu yang tertinggal. Gunakan 1-2 kali seminggu untuk hasil maksimal.

Bisa melihat titik-titik putih pada bekas kelupas masker saya? Itu adalah white head XD 

Pros:
+ Bisa mengangkat whitehead dengan baik.
+ Setelah di kelupas kulit terasa lebih kenyal dan kencang.
+ Membuat wajah terlihat sedikit lebih cerah setelah di bilas dengan air hangat.

Cons:
- Teksturnya berupa gel kental yang sulit di ratakan di wajah, dan membuat jari dan kuku kotor saat mengoleskan gelnya ke wajah.
- Tidak cocok untuk kalian yang memiliki jenis kulit sensitif atau kering karena mengandung alkohol cukup tinggi.

Setelah dibilas saya menggunakan KOSÉ Sekkisei Lotion.



Whats web say:
A refreshing and whitening essence which helps to prevent pigmentation, freckles and dehydration. Extracts of Chinese Pearl Barley, Melothria Heterophylla, Angelica and Licorice as well as Germ Oil and Vitamin E acetate.

Lotion ini berupa gel dengan kadar alkohol yang cukup tinggi jadi sepertinya tidak cocok untuk kalian yang sensitif dengan alkohol. Biasanya saya menggunakan toner ini dengan kapas dan di tap-tap perlahan, tapi terkadang bila saya menginginkan kelembaban ekstra, saya membubuhkan toner ini di beberapa lembar tissue lalu saya jadikan masker XD.

Karena mengandung alkohol, toner ini rasanya adem banget saat di aplikasikan ke wajah, tapi walaupun bertekstur gel, toner ini sama sekali tidak lengket.

Pros:
+ Saat di aplikasikan rasanya adem, enak banget.
+ Multifungsi, karena teksturnya gel jadi bisa dijadikan masker juga.
+ Membuat kulit terasa lebih kenyal dan lembab.

Cons:
- Tidak cocok untuk kalian yang memiliki jenis kulit sensitif atau kering karena mengandung alkohol cukup tinggi.
- Wangi alkoholnya sedikit menyengat.
- Efek mencerahkannya tidak begitu signifikan.

Bye bye now 😊
Don't forget to follow me on
 

13 comments

  1. Belom pernah cobain skincare Kose, selama ini cuma nyoba facialnya aja :D Peel off masknya menggiurkan sekali..

    P.S: Join my mini giveaway!

    xx
    Oh Dear Bumblebees

    ReplyDelete
    Replies
    1. peel off nya berasa pakai biore pore pack yang men versi jumbo hahahaa

      Delete
  2. Replies
    1. baru 2x pakai dan blom ada perubahan sih buat poriku tapi kose sekkisei ini kan goal utamanya memang buat mencerahkan bukan mengecilkan pori heheheee

      Delete
  3. Pernah aku pake black mask kayak gitu cuman beda merk, dan pas ngelupasinnya itu sakit bangettt, sampe keluar air mata.
    Kira-kira pas mbak ngelupasin maskernya ada rasa sakit gak??

    ReplyDelete
    Replies
    1. ga sakit sama sekali kok, cuma kalau belum kering bener suka ada sisa residu hitam-hitam di wajah hehehee

      Delete
    2. Beneran gak sakit? Aku pakai daiso itu bok, sampai mau nangis pas ngelupas XDDD;;; Temenku juga saranin beli ini tapi harganya m.a.h.a.l ya bok uhuhuhu... Aku belum pernah cobain merek ini, biasanya merek sebelah, shiseido.

      Delete
    3. beneeeeer, suerrrr ga sakit sama sekali, malah blom pernah nyoba daiso sama shiseido hehehee pas nariknya enak, kayak lagi narik topeng hahahaaa

      Delete
  4. ih mask nya pengen, apalagi bisa cabutin komedo aaa mauu banget. Gimana rasanya pas cabutin masknya? ada celekit atau gimana gak soalnya kan komedo ikut di cabut

    reistilldoll.blogspot.com

    ReplyDelete
    Replies
    1. ga ada rasa celekit atau sakit sama sekali kok, apa saking serunya narikin masker ya? jadi ga berasa? hahahaa

      Delete
  5. Biar makin kin to the clong ya maaak KINCLONG :)

    bukanbocahbiasa(dot)com

    ReplyDelete
    Replies
    1. Cita-cita sih pingin punya kulit kayak Song hye kyo tapi sepertinya mimpinya kejauhan wkwkwkk

      Delete

♥ Link hidup, anonim dan spam akan otomatis terhapus ya :) ♥
♥ Jangan lupa klik 'notify me' biar bisa baca balasan komenku ♥

xoxo,
Winda ~ ♡