Review Scarlett Whitening Coffee Series

Kalian pasti udah tahu lah ya kalau salah satu body care favorite aku tuh Scarlett Whitening, nah kali ini mereka mengeluarkan lini baru yang bikin aku Body Scrub Coffee Series yang dari awal muncul udah bikin aku naksir, karena aroma kopi adalah salah satu aroma favorite aku. Scarlett Whitening Body Scrub Coffee Series ini terdiri dari dua produk, shower scrub dan body scrub.

Review Scarlett Whitening Coffee Series

Scarlett Whitening Coffee Series

Scarlett Body Scrub Coffee sama dengan seri lainnya memiliki butiran scrub yang halus untuk membantu mengangkat sel kulit mati tanpa rasa sakit, sementara Shower Scrub Coffee nya mengandung Collagen, Vitamin E, dan Glutathione yang membantu menutrisi dan membersihkan kulit lebih maksimal berkat bantuan butiran scrub yang terdapat di dalamnya.
 
Kulit tampak lebih fresh dan lembap seharian, selain itu juga aroma kopi yang menenangkan membantu menjaga mood saya tetap happy seharian karena saya suka sekali aroma kopi hahaaaa.

Scarlett Whitening Shower Scrub Coffee Series

Scarlett Whitening Shower Scrub Coffee

Netto: 300ml
Varian : Coffee
Harga : Rp 75.000-
 
Seperti biasanya paketku datang dengan bubble wrap yang tebal, bahkan bagian mulut botol ada extra bubble wrap untuk menjaga isi kemasan nggak bocor. Padahal produknya sendiri sudah di segel, ga heran rata-rata review pembeli bilang, kemasannya datang aman, ga ada keluhan bocor atau botol pecah sama sekali.

Scarlett Whitening Shower Scrub Coffee Series

Di produknya sendiri info yang dicantumkan sangat lengkap mulai dari info produsen, nomor izin BPOM, ingredients, dan cara pakai semua ada di kemasannya. Scarlett Whitening ini semua produknya mengandung Glutathione dan Vitamin E yang mencerahkan, melembabkan, dan menutrisi kulit.
 
Scarlett Whitening Shower Scrub Coffee Series

Scarlett Whitening Shower Scrub Coffee

Kalau kalian pembaca blog aku sejak lama, kalian pasti tahu kalau aku ada keratosis pilaris di bagian lengan atas, jadi ga bisa pakai sembarang produk. Kalau menggunakan produk pembersih badan yang mengandung SLS, dijamin keratosis pilaris aku makin menjadi karena SLS dapat membuat kulit kering, sensitif, mengelupas, kesat, dan seperti ditarik.

 Sama seperti shower scrubnya yang lain Scarlett Whitening Shower Scrub varian coffee ini di dalam sabunnya ada butiran scrub yang membantu membersihkan dan mengeksfoliasi sel kulit mati dalam waktu bersamaan. Cara pakainya sama seperti kita menggunakan sabun pada umumnya kok, cukup basahi tubuh dan apply shower scrub kemudian bilas dengan air bersih.

Butiran scrubnya kecil sekali, jadi nggak terasa kasar tetapi bisa bikin kulit terasa lebih halus dan lembut. Yang paling aku suka tuh wanginya enak banget, dan bikin kulit terasa lebih segar setelah mandi.
 
 Scarlett Whitening Body Scrub Coffee Series

Scarlett Whitening Body Scrub Coffee

Netto: 250ml
Varian : Coffee
Harga : Rp 75.000-

Scarlett Whitening Body Scrub Coffee Series

Body Scrub Romansa dari Scarlett Whitening ini dilengkapi dengan lembaran aluminium foil yang menjaga kehigienisan produknya.

Scarlett Whitening Body Scrub Coffee Series

Hayo siapa yang disini jarang pakai body scrub? Banyak loh yang merasa pakai sabun saja sudah cukup, padahal penggunaan body scrub itu penting banget untuk membantu kulit meregenerasi sel kulit mati loh. Tapi sel kulit mati akan regenerasi dengan sendirinya kok, ya betul tapi kalau kita bantu dengan penggunaan body scrub akan lebih baik. Sel-sel kulit mati akan terangkat lebih merata dan kulit jadi terasa lebih halus juga bersih.

Scarlett Whitening Body Scrub Coffee Series

Apalagi body scrub dari Scarlett Whitening ini mengandung Glutathione dan Vitamin E, yang menutrisi kulit sekaligus membuat kulit jadi lebih lembab dan cerah. Wangi body scrub Coffee ini tuh enak banget, aromanya persis kayak kopi, ada sedikit aroma manis dan tekstur scrubnya sangat lembut kayak whip cream hahaaa.

Scarlett Whitening Body Scrub Coffee Series

Seperti yang sudah aku bilang kalau lengan atasku ada keratosis pilaris, biasanya kalau pakai scrub jadi lebih sensitif dan lebih rentan iritasi, tapi kalau body scrub dari Scarlett Whitening ini nggak bikin iritasi karena butiran scrubnya ga kasar namun tetap efektif mengangkat kotoran dan sel kulit mati.

Cara pemakaiannya sama seperti penggunaan body scrub pada umumnya, apply ke seluruh tubuh, gosok secara perlahan dengan gerakan memutar, diamkan selama 2-3 menit, lalu dibilas menggunakan air bersih.

Review Scarlett Whitening Coffee Series

So far varian coffee ini jadi varian favorite aku karena aku suka banget sama aroma coffee hahaaa 😂 kalau kalian tertarik kalian bisa order melalui whatsapp di 0877-0035-3000  dan melihat produk-produk Scarlett Whitening lainnya di instagram mereka @scarlett_whitening ya.
 
Bye bye now ðŸ˜Š
Don't forget to follow me on
 

50 comments

  1. pengen coba body washnya nih kayaknya aromanya enak buat bangkitin mood saat mau kerja pagi nih

    ReplyDelete
    Replies
    1. aku paling suka sama body scrubnya, enak soalnya scrubnya lembut ga kasar :)

      Delete
  2. dari semua varian scarlett yang baru, aku lebih penasaran dengan yang wangi kopi ini sih. Mau cobain juga ah, mumpung masih lebih sering di rumah jadi bisa me time juga deh.

    ReplyDelete
    Replies
    1. yang baru emang ada apa aja mbak> aku malah taunya si jolly sama kopi ini aja :)

      Delete
  3. Aku nih mbaaa selama ini males banget pake body scrub. Tapi kalau udah ada yang wanginya aroma kopi kayak punya Scarlett gini bakalan rajin. Enak soalnya tuh aroma kopi, bakalan menyenangkan banget saat-saat scrubbingnya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. buat coffeeholic bakalan seneng banget mba, soalnya kapan lagi ya kan punya produk perawatan kulit yang aromanya persis kayak kopi hahaaa

      Delete
  4. Aku kepo banget ci sama body scrub Scarlett yg varian coffee inj. Pengen coba, soanya yg varian sblmnya aku suka sama teksturnya. Pasti ini jg enak banget di pakai

    ReplyDelete
    Replies
    1. yang ini lebih lembut lagi ribkah, creamy hahaa jadi aku lebih suka yang varian kopi ini :)

      Delete
  5. Wah ada varian baru lagi dari Scarlett ya. Yang kemarin jolly pun aku belum coba padahal. tapi kayaknya aku bakal lebih tertarik varian coffee ini deh soalnya suka banget sama aroma kopi.

    ReplyDelete
  6. Terbayang wangi kopi di pagi dan sore hari memenuhi rumah karena menggunakan produk Scarlett Whitening. Aku juga pengen...apalagi harganya cuco di kantong yaa, teh..

    ReplyDelete
    Replies
    1. scarlett tuh enaknya satu harga ya teh :) trus kalau diskon bisa lebih murah hehee

      Delete
  7. Aku belum pernah coba scarlet yang kopi ini kayaknya enak gitu yah wangi nya penasaran gak sih

    ReplyDelete
    Replies
    1. enak wanginya hehee cobain deh, kalau kamu suka aroma kopi pasti suka juga soalnya wanginya persis

      Delete
  8. Aku suka bodywash scarlett, yg varian baru kopi ini aku belum coba. Liat review kamu diatas rasanya menarik skali

    ReplyDelete
    Replies
    1. aku suka sih wanginya, karena aku emang aslinya suka banget sama kopi heheee :)

      Delete
  9. penasaran sama coffee series ini mbaa.. karena akupun penyuka kopiiii dan penikmat juga. jadi udah kebayang kalau pakai ini saat mandi, pasti baawaan sehari2 bisa lebih fresh dan mood terjaga :D

    ReplyDelete
    Replies
    1. enak mbaaa, bikin rileks hahaa, betah mandi lama2 jadinya wkwkwk

      Delete
  10. Btw aku ini udh coba juga mbaak... Enakeun dipakenya. Berasa kaya mandi di dalem cafe setarbak. Ahaha. Abis pake yg bodywash coffee aku pake lotion jolly, cocok bgt perfect combo

    ReplyDelete
  11. Pengalamanmu sama seperti pengalamanku mbak, Aku juga 1 bulan ini telah mencoba Coffee series dari Scarlett. Wanginya bikin calm, secara daku doyan banget nyeruput kopi dan wanginya

    ReplyDelete
    Replies
    1. abis pake ini di lanjutpake body lotion yang Jolly mba, enak deh kombinasi wanginya :)

      Delete
  12. Dari berbagai varian Scarlett yang udah ada, sebetulnya yang kopi ini yang paling mudah saya bayangkan aromanya. Tapi, saya belum tau kalau dipakai bakalan bertahan lama atau enggak. Kayaknya saya memang harus cobain

    ReplyDelete
    Replies
    1. pakai jolly mba udahnya, wanginya jadi lebih awet dan kombinasinya pas banget

      Delete
  13. Aku penasaran nyoba Coffee series dari Scarlett Whitening ini. Kebayang mandi ditemani aroma kopi, pasti menenangkan dan menyenangkan banget.

    ReplyDelete
  14. bodycare aroma kopi?? wiih..jadi penasaraaan deh aku, secara meski bukan penikmat minuman kopi, tapi aku selalu suka aromanya!

    ReplyDelete
    Replies
    1. aku penikmat kopi jadi udah jelas gimana aku ketagihan sama wanginya ya hahaaa

      Delete
  15. Aku perna nyoba utk varian kopi dan aku sangat suka krn aromanya wangi banget.

    ReplyDelete
    Replies
    1. udahnya di combi sama body lotion yang jolly mbak, di jamin wanginya makin nagih :)

      Delete
  16. Ordernya bisa via WA yaa, teh?
    Senang sekali, kini ada varian baru dengan Coffee fragrance yang menyegarkan. Bikin mood booster banget plus kemasannya yang besar, sehingga bisa dipakai seleuruh keluarga.
    Hehhee..

    ReplyDelete
    Replies
    1. body scrubnya fav aku heheee enak banget scrubnya, lembut di kulit

      Delete
  17. Aku belum coba yang varian ini jadi penasaran deh sama wanginya. Pernah coba yang varian lama dan suka semua wanginya terus scrubnya efektif mengangkat kulut mati juga.

    ReplyDelete
    Replies
    1. kalau mbaknya suka aroma kopi, pasti suka sama aroma scrub sama sabunnya hehee

      Delete
  18. Aku belum pernah coba yg aroma kopi mba, jadi penasaran deh. Scarlett emang top ya terus berinovasi buat skincare jadi kitanya punya pilihan sesuai kondisi kulit kita

    ReplyDelete
    Replies
    1. yang seri ini cocok banget sama body lotion yang jolly mba, cobain deh :)

      Delete
  19. Ternyata pakai scrub penting ya, bisa punya manfaat membantu regenerasi kulit2 yang udah mati.Aku jd penasaran Scarlett yang mengandung dan beraroma kopi ini mbak.
    Iya ya enaknya Scarlett scrubnya halus, jd aman utk kulit yang cenderung sensi gitu TFS

    ReplyDelete
    Replies
    1. penting mba, membantu meluruhkan sel kulit mati jadi lebih merata hehehee

      Delete
  20. Alhamdulillah punyaku masih sedang digunakan. Senang banget memakainya. Kamar mandi serasa jadi cafe hehe wangi kopi semerbak.

    ReplyDelete
  21. Aku senang pakai Scarlett ini, lembut dan aromanya tidak berlebihan ya

    ReplyDelete
    Replies
    1. scrubnya yang aku suka banget, lembut ga kasar di kulit heheee

      Delete
  22. Kayak nya kalau aku beli yang aroma kopi ini bakalan suka banget. Tapi nunggu yang varian yang kuningku abis dulu nih. Makasih rekomendasi nya Mba Wind

    ReplyDelete
    Replies
    1. sama2 mba, beneran deh kalau suka aroma kopi pasti suka sama seri kopi ini hehee

      Delete
  23. Aku suka banget sama wangi scarlett. Yang coffee malah belum coba

    ReplyDelete
    Replies
    1. scarlett tuh wangi2 ya hehee dan aromanya tahan lama :)

      Delete
  24. Wah, aku belum coba nih yang varian coffe, jadi pengen coba karena beberapa kali pakai produk scralett aku tuh cocok banget deh

    ReplyDelete
    Replies
    1. sama mbak, kayaknya body carenya ga ada yang fail di aku hahahaa semuanya aku suka

      Delete
  25. Seneng banget ada aroma Kopi di produk SCARLETT. Masuk wishlist bulan depan nih.

    ReplyDelete
    Replies
    1. aroma fav ya :) aku juga suka banget aroma kopi heheee

      Delete

♥ Link hidup, anonim dan spam akan otomatis terhapus ya :) ♥
♥ Jangan lupa klik 'notify me' biar bisa baca balasan komenku ♥

xoxo,
Winda ~ ♡