[Review] Cherrybelle Cosmetics by CowStyle Body Soap

Kali ini saya akan menulis review singkat mengenai Cherrybelle Cosmetics by CowStyle
Cherrybelle body care sendiri terdiri dari 3 produk, yaitu :
1. Bar Soap
Mengandung susu yang dapat melembabkan dan menyegarkan kulit setelah pemakaian. 

Kaya akan partikel busa yang kecil dan mampu menembus pori-pori kulit wajah dan membersihkan lebih sempurna.

3. Body Soap
Dengan partikel busanya yang padat dan kenyal seperti “Whipcream” dapat menembus pori-pori kulit sehingga kulit senantiasa bersih dan terjaga kelembabannya. Diperkaya dengan hyaluronic acid, collagen dan milk butter untuk menjaga kelembutan dan kelembaban alami kulit. Sangat cocok untuk jens kulit kering.

Kalau sebelumnya di sini saya sudah membahas facial foam-nya, maka kali ini giliran body soap-nya.

Cherrybelle Cosmetics by Cow style Body Soap.
Dalam logo Cherrybelle Cosmetics dipenuhi garis merah pada motif kotak- kotak, ini melambangkan benang merah. Sebuah ikatan istimewa yang bias membuat kamu dan Cherrybelle bahagia bersama. Dan lambang not balok sebagai cerminan karakter Cherrybelle yang penuh dengan musikalitas dan happy. Sehingga menyatu dengan Cherrybelle.
Sebenarnya saya bukan penggemar Cherrybelle hehehee jadi saya tidak begitu antusias dengan packagingnya, tapi overall sih saya lihat packagingnya cukup menarik. Tidak berlebihan ataupun monoton, justru terlihat elegan namun unsur ABG-nya masih dapet ^_~
Teksturnya sedikit cair alias tidak terlalu kental, wanginya sendiri beraroma floral yang cukup kuat untuk saya. Buat pembaca setia saya pasti tahu kalau saya kurang suka aroma floral, apalagi yang agak menyengat karena hidung saya super sensitif hehehee XD
Busanya sendiri cukup banyak 1 pump bisa untuk seluruh badan, foamnya halus dan bubblenya kecil-kecil.
Setelah dibilas tidak meninggalkan bekas licin, namun juga tidak kesat.
Yang paling penting adalah sabun ini tidak bikin kulit saya kering ^_~

Overall saya suka sabun ini secara keseluruhan, yang saya tidak suka hanya aroma dan harganya yang cukup mahal lol, tetapi aromanya cepat menghilang kok. Gimana? Ada yang sudah mencoba sabun ini?

Bye bye now ðŸ˜Š
Don't forget to follow me on
 

5 comments

  1. Malah baru tau Cherrybelle punya skincare....
    Hahahahha....

    -Ninneta-
    www.ninneta.com

    ReplyDelete
  2. Itu official Cherrybelle? Wow.. baru tau juga nih.. :o
    Emang harganya berapaan? Bukan penggemar Cherrybelle sih, tapi penasaran juga hahaha..

    ReplyDelete
    Replies
    1. iya, official Cherrybelle, dijual online di disctara juga ^_~, harganya IDR 37.000- maaf lupa saya cantumkan, terima kasih sudah mengingatkan :)

      Delete
  3. Aku belom coba
    @gueu5seni8
    Http://hatidanpikiranjernih.blogspot.com

    ReplyDelete
  4. Owww...aku belum pernah nyoba mak...cherrybelle yak..belinya juga di disctarra :D

    ReplyDelete

♥ Link hidup, anonim dan spam akan otomatis terhapus ya :) ♥
♥ Jangan lupa klik 'notify me' biar bisa baca balasan komenku ♥

xoxo,
Winda ~ ♡